Selasa, 29 Maret 2016

Pengolahan Makanan dari Bahan Hewani dan Nabati menjadi Makanan Tradisional

  Indonesia adalah negara yang memiliki beraneka ragam Hewan dan Tumbuhan. Indonesia, negara dengan provinsi dan kota yang  banyak tentunya memiliki masakan dan citarasa yg bemacam-macam tiap daerah. Hal itulah yang menjadi daya tarik para wisatawan mancanegara datang ke Indonesia untuk mencoba makanan-makanan tiap daerah yang terkenal enak dan citarasanya yang menggugah selera.
  Berikut ini saya akan membahas lebih lanjut mengenai pengolahan makanan dari bahan Hewani dan Nabati khas daerah. 

HEWANI
Hewan juga dapat di manfaatkan bagian-bagian tubuhnya. Seperti contohnya :
  • Otak ----- Gulai Banak (Khas Padang)
  
                   Gulai Banak atau Otak dari Padang. Masakan ini kuahnya seperti kikil di masakan Padang tetapi lebih gurih. Gulai Banak ini juga bisa kamu nikmati sebagai menu buka puasa, tetapi jangan mengkonsumsi terlalu banyak karena ini berminyak. Berikut resep masakan khas Indonesia Gulai Banak dari Padang.
  • Mulut ----- Rujak Cingur (Khas Surabaya)

               Rujak cingur adalah salah satu makanan tradisional yang mudah ditemukan di daerah Jawa Timur, terutama daerah asalnya Surabaya. Dalam bahasa Jawa kata cingur berarti "mulut", hal ini merujuk pada bahan irisan mulut atau moncong sapi yang direbus dan dicampurkan ke dalam hidangan. Rujak cingur biasanya terdiri dari irisan beberapa jenis buah seperti timun, kerahi (krai, yaitu sejenis timun khas JawaTimur), bengkuangmangga muda, nanaskedondong, kemudian ditambah lontong, tahu, tempe, bendoyo, cingur, serta sayuran seperti kecambah/taogekangkung, dan kacang panjang.

  • Lidah ----- Sate Lidah Sapi (Khas Padang)

                Sate Padang memakai lidah sapi, dengan bumbu kuah kacang kental (mirip bubur) ditambah cabai yang banyak sehingga rasanya pedas. Sate Padang Panjang dibedakan dengan kuah sate nya yang berwarna kuning. Sate Padang mempunyai bermacam rasa perpaduan kedua jenis varian sate di atas.
  • Kulit ----- Kerupuk Rambak (TulungAgung)

           Krupuk rambak dari kulit sapi, sebagian masyarakat ada juga yang familiar dengan rambak kerbau (rambak dari bahan baku kulit kerbau). Rasanya yang khas, renyah, kriuk, gurih dan nyereti menjadikan krupuk rambak sabagai primadona di kalangan makan ringan.

  • Iga ----- Iga bakar , Iga Penyet (Khas Bogor) dan Sup Konro (Khas Makkasar)










             Sup Konro adalah masakan sup iga sapi khas Indonesia yang berasal dari tradisiBugis dan Makassar. Sup ini biasanya dibuat dengan bahan iga sapi atau daging sapi. Masakan berkuah warna coklat kehitaman ini biasa dimakan dengan ketupat kecil yang dipotong-potong terlebih dahulu. Warna gelap ini berasal dari buah kluwek yang memang berwarna hitam. Bumbunya relatif "kuat" akibat digunakannya ketumbar

  • Paru ----- Kripik Paru (Khas Salatiga)

            Kripik paru begitulah sebutannya,dibuat dari paru sapi yang di rebus sampai lunak, setelah lunak paru tersebut di iris tipis – tipis yang kemudian di lumuri dengan bumbu yang terdiri dari bawang putih, bawang merah, ketumbar sangrai ditambah garam, setelah paru rebus yang telah di iris tipis di lumuri bumbu, kemudian di jemur di panas matahari hingga kering. Setelah kering paru iris bumbu tersebut di goreng hingga renyah dan siap di hidangkan.

  • Hati ----- Sambal Goreng Ati (Khas Cirebon)

               Sambal goreng ati ampela adalah makanan dengan bahan ati ampela ayam dengan bumbu sambal dan tambahan petai. Ini salah satu jenis masakan yang cukup populer di rumah tangga Indonesia. Cara membuatnya sangat mudah dan cepat
  • Jeroan Sapi (Babat) ----- Soto Babat (Khas Betawi)

               Soto betawi asli berasal dari ibukota Jakarta. Isi khas soto betawi adalah daging sapi, babat, paru dan kikilnya. Tapi bisa juga diganti dengan daging ayam. Kuahnya kental oleh santan. Rasanya gurih, enak disantap bersama emping melinjo, sambal dan acar. 
  • Kaki Sapi (Tulang Rawan) ----- Kikil (Khas Surabaya)

               Lontong kikil merupakan makan khas Jawa Timur, khusunya daerah Surabaya. Biasanya terbuat dari kikil sapi (kaki sapi) dengan lontong yang dipotong-potong kecil sebagai pengganti nasi. Lontong kikil enak disajikan ketika masih hangat karena ketika dingin akan terasa mengental.


  • Daging ----- Rendang (Khas Padang)











Contoh masakan-masakan di atas adalah contoh makan yang berbahan dasar dari bagian-bagian tubuh SAPI.


- Daging 

Hewan yang dapat diambil dagingnya sangat beragam seperti :
  • Ayam ------ Sate Ayam (Khas Ponorogo)
              Sate Ponorogo adalah jenis sate yang berasal dari kota PonorogoJawa Timur. Daging ayamnya sendiri sangat empuk dan bumbunya meresap.Dagingnya menyerupai dadu seperti sate ayam pada umumnya, melainkan disayat tipis panjang menyerupai fillet, sehingga selain lebih empuk, gajih atau lemak pada dagingnya pun bisa disisihkan


  • Ikan ------- Bandeng Presto (Khas Sidoarjo)
               Bandeng presto adalah makanan khas Indonesia yang berasal dari Kota SemarangJawa Tengah. Makanan ini dibuat dari ikanbandeng (Chanos chanos) yang dibumbui dengan bawang putih, kunyit dan garam. Makanan yang dimasak dengan cara ini diletakkan dalam panci yang dapat dikunci dengan rapat. Air yang berada di dalam panci ini kemudian dipanaskan hingga mendidih. Uap air yang timbul akan memasak makanan yang berada di dalam panci ini. Karena ikan bandeng terkenal memiliki banyak duri, bandeng presto adalah makanan yang digemari karena dengan cara masak presto duri-duri ini menjadi sangat lunak.

               
            

NABATI

        Tumbuhan juga dapat di manfaatkan bagian-bagian tubuhnya. Dengan pengolahan yang tepat juga produk nabati dapat dijadikan makanan yang tidak kalah enaknya dengan produk hewani. Berikut ini contoh masakan khas daerah yang menggunakan produk nabati :
  • Biji  (Kacang Hijau) ----- Bakpia (Khas D.I.Yogyakarta)
Bakpia adalah makanan yang terbuat dari campuran kacang hijau dengan gula, yang dibungkus dengan tepung, lalu dipanggang.
  • Buah (Nangka) ----- Gudeng (Khas D.I.Yogyakarta)
                     Gudeg (bahasa Jawa gudheg) adalah makanan khas Yogyakarta dan Jawa Tengah yang terbuat dari nangka muda yang dimasak dengan santan. Perlu waktu berjam-jam untuk membuat masakan ini. Warna coklat biasanya dihasilkan oleh daun jati yang dimasak bersamaan. Gudeg dimakan dengan nasi dan disajikan dengan kuah santan kental (areh), ayam kampung, telur, tahu dan sambal goreng krecek.

  • Bunga (Turi Putih) ----- Pecel (Khas Madiun)
            Pecel adalah makanan khas Kota Madiun Jawa Timur Indonesia yang terbuat dari rebusan sayuran berupa bayam, tauge, kacang panjang, kemangi, daun turi, krai (sejenis mentimun) atau sayuran lainnya yang dihidangkan dengan disiram sambal pecel. Bahan utama dari sambal pecel adalah kacang tanah dan cabe rawit yang dicampur dengan bahan lainnya seperti daun jeruk purut, bawang, asam jawa, merica dan garam.
  • Tunas (Bambu) ----- Lumpia Rebung (Khas Semarang)
           Lumpia semarang adalah makanan semacam rollade yang berisi rebung, telur, dan daging ayam. Kulit dari Lumpia dimasukan dengan isinya lalu lumpia bisa di goreng dan di kukus.

  • Batang (Sagu) ------ Papeda (Khas Papua Timur)
                    Papeda atau bubur sagu, merupakan makanan pokok masyarakat Maluku dan Papua. Makanan ini terdapat di hampir semua daerah di Maluku dan Papua. Papeda dibuat dari tepung sagu. Pembuatnya para penduduk di pedalaman Papua. Tepung sagu dibuat dengan cara menokok batang sagu. Pohon yang bagus untuk dibuat sagu adalah pohon yang berumur antara tiga hingga lima tahun.

Nah itudia berbagai macam makanan khas daerah yang bisa diolah dari Hewani dan Nabati.

Disalin dan diedit sebagian dari www.swibkaan.blogspot.co.id/2014/11/produk-hewani-dan-nabati.html

Kamis, 17 Maret 2016

Prioritas Destinasi Wisata Indonesia 2016

1. Danau Toba


Danau Toba
Danau Toba adalah sebuah Danau Vulkanik sepanjang 100 km dan lebar 30 kilometer yang terletak di Provinsi Sumatera Utara, Indonesia. Danau ini merupakan Danau Terbesar di Indonesia dan juga Asia Tenggara yang ditengahnya terdapat sebuah pulau vulkanik bernama Pulau Samosir.
Danau  yang masih merupakan wisata andalan Sumatera ini diharapakan pada tahun 2016 dapat mendatangkan Wisatawan lebih banyak lagi.

2. Pantai Tanjung Kelayang

Pantai Tanjung Kelayang
Pulau Belitung memang terkenal dengan objek wisata pantainya yang indah dan eksotis. Salah satunya adalah Pantai Tanjung Kelayang. Pantai yang terletak di Kecamatan Sijuk yang berjarak 27 km dari kota Tanjungpandan. Pantai seluas 60 hektare ini memiliki pemandangan pantai yang sangat indah. Di pantai ini Anda juga bisa bermain kayak dan snorkeling. Tak hanya itu di pantai ini juga terdapat Kelayang Beach Cottage dan Kelayang Resto. 

3. Kepulauan Seribu


Kepulauan Seribu
Selain dikenal sebagai Resort Island, Kepulauan Seribu juga merupakan Taman Nasional Laut. Dengan luas wilayah sekitar 107.489 hektare serta sekitar 44 pulau masuk kedalam Taman Nasional Laut Kepulauan Seribu. Taman Laut yang terletak di Utara Jakarta ini diharapkan dapat mendatangkan wisatawan lebih banyak lagi di tahun 2016 ini.
Di tempat ini Anda dapat melakukan kegiatan snorkeling, berenang atau menyelam sambil menikmati pemandangan pantai yang sangat eksotis dan menakjubkan. 

4. Pantai Tanjung Lesung


Pantai Tanjung Lesung
Pantai Tanjung Lesung adalah sebuah wisata pantai yang sangat indah dan menakjubkan yang terletak di Desa Tanjung Jaya, Kecamatan Panimbang, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten, Indonesia.
Pantai seluas 1.500 hektare ini menawarkan hamparan pasir putih yang sangat bersih dan alami yang sangat cocok untuk Anda berjemur, berenang atau melakukan kegiatan olahraga pantai lainnya. Dengan ombaknya yang tidak terlalu besar memungkinkan untuk Anda untuk bermain jetsky, snorkeling, berperahuatau memancing.

5. Candi Borobudur


Candi Borobudur
Borobudur adalah sebuah Candi Budha terbesar di dunia yang terletak di Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Candi berbentuk stupa yang didirikan sekitar abad ke-8 pada masa pemerintahan Wangsa Syailendra ini menjadi Prioritas Kunjungan Wisatawan di tahun 2016.
Borobudur merupakan mahakarya seni rupa Buddha Indonesia, sebagai contoh puncak pencapaian keselarasan teknik arsitektur dan estetika seni rupa Buddha di Jawa. Bangunan ini diilhami gagasan dharma dari India, antara lain stupa, dan mandala, tetapi dipercaya juga merupakan kelanjutan unsur lokal; struktur megalitik punden berundak atau piramida bertingkat yang ditemukan dari periode prasejarah Indonesia. Sebagai perpaduan antara pemujaan leluhur asli Indonesia dan perjuangan mencapai Nirwana dalam ajaran Buddha  

6. Bromo, Tengger, Semeru


Bromo, Tengger, Semeru
Taman Nasional Bromo Tengger Semeru adalah taman nasional di Jawa Timur, Indonesia, yang terletak di wilayah administratif Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Malang, Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Probolinggo. Taman yang bentangan barat-timurnya sekitar 20-30 kilometer dan utara-selatannya sekitar 40 km ini ditetapkan sejak tahun 1982 dengan luas wilayahnya sekitar 50.276,3 ha.

Di kawasan ini terdapat kaldera lautan pasir yang luasnya ±6290 ha. Batas kaldera lautan pasir itu berupa dinding terjal, yang ketinggiannya antara 200-700 meter.
Taman nasional ini adalah salah satu tujuan wisata utama di Jawa Timur. Dengan adanya penerbangan langsung Malang-Jakarta dan Malang-Denpasar diharapkan jumlah kunjungan wisatawan asing maupun domestik akan semakin meningkat. Selain Gunung Bromo yang merupakan daya tarik utama, Gunung Semeru yang merupakan gunung tertinggi di Pulau Jawa menjadi daya tarik tersendiri bagi para pendaki. Meski demikian untuk sampai ke puncak Semeru tidaklah semudah mendaki Gunung Bromo dan para pendaki diharuskan mendapat izin dari kantor pengelola taman nasional yang berada di Malang.

7. Mandalika


Mandalika
Mandalika Lombok adalah tempat perlindungan alam dan asli yang merupakan salah satu tempat di dunia yang paling unik. Sebuah tempat di mana seni dan budaya lokal yang dirayakan dan berdiri sebagai alat abadi untuk belajar dan menemukan tentang budaya Lombok.
Mandalika yang berada di NTB ini menjadi prioritas kunjungan wisatawan. Pasalnya di kawasan ini tengah dibangun resort bertaraf internasional. Tak hanya itu, untuk mendukung aktivitas pariwisata, kawasan ini juga telah dibangun infrastruktur yang memudahkan wisatawan.

8. Taman Nasional Wakatobi


Taman Nasional Wakatobi
Taman Nasional Wakatobi merupakan salah satu dari 50 taman nasoinal di Indonesia, yang terletak di kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara. Taman nasional ini ditetapkan pada tahun 2002, dengan total area 1,39 juta ha, menyangkut keanekaragaman hayati laut, skala dan kondisi karang; yang menempati salah satu posisi prioritas tertinggi dari konservasi laut di Indonesia. 
Di taman ini terdapat panorama keindahan alam bawah laut yang memiliki 25 buah gugusan terumbu karang. Gugusan terumbu karang dapat dijumpai sekitar 112 jenis dari 13 famili yang terletak pada 25 titik di sepanjang 600 km garis pantai. Di samping keindahan yang disajikan oleh beraneka ragam terumbu karang, taman tersebut juga memiliki ragam spesies ikan. Kekayaan jenis ikan yang dimiliki taman nasional ini sebanyak 93 jenis ikan konsumsi perdagangan dan ikan hias 
Tidaklah salah jika Wakatobi menjadi Destinasi Wisata yang diprioritaskan pada tahun 2016 ini oleh Pemerintah Indonesia. 

9. Pulau Morotai


Pulau Morotai
Banyak orang bilang, Morotai adalah 'Surga di Timur Indonesia'. Hal ini mengacu pada kekayaan bawah lautnya, dengan lebih dari 25 titik penyelaman yang menyuguhkan keindahan tiada tara. Ada Tanjung Wayabula, Dodola Point, Batu Layar Point, Tanjung Sabatai Point, hingga Saminyamau. Semuanya luar biasa indah, dengan perairan jernih berwarna biru tua. Biota lautnya tak terhingga, hidup di antara terumbu karang yang terawat dan bekas-bekas reruntuhan kapal.

Keindahan alam Pulau Morotai tak hanya tercermin lewat bawah lautnya saja, tapi juga di daratannya. Hamparan pasir putih yang luas siap memanjakan mata siapa pun yang menginjakkan kaki di atasnya. Panorama matahari terbit dan tenggelam menjadi salah satu momen paling dinanti oleh wisatawan, yang rupanya masih jarang datang ke sana.

10. Labuan Bajo 



Labuan Bajo

Labuhan Bajo adalah sebuah labuhan kecil yang terletak di Provinsi Nusa Tenggara Timur, Indonesia. Tempat ini merupakan pintu gerbang menuju objek wisata terkenal yaitu Pulau Komodo dan pulau-pulau lainnya seperti Pulau Rinca atau Pink Beach.

Nah itulah 10 Destinasi Wisata yang menjadi prioritas utama mendatangkan wisatawan mancanegara di tahun 2016 ini.
  

Disalin sepenuhnya dari http://adeevatravel.blogspot.com/2016/02/10-prioritas-destinasi-wisata-indonesia-2016.html